Bogor, pelitabaru.com
Memasuki satu bulan masa kampanye, dukungan terhadap Pasangan Calon (Paslon) Bupati Bogor nomor urut 1, Rudy Susmanto dan Ade Ruhandi terus mengalir deras. Terbaru, dukungan tersebut datang dari Barisan Muda Rudy Susmanto (Bramus) yang mengukuhkan diri dan siap memenangkan paslon nomor 1 di Pilkada 2024.
Pengukuhan relawan Bramus dilakukan langsung oleh Calon Bupati (Cabup) Bogor, Rudy Susmanto di GOR Gelora Muda, Desa Caringin, Kecamatan Caringin, Kabupaten Bogor, pada Minggu (27/10/2024).
Acara tersebut juga dihadiri oleh mantan Bupati Bogor dua periode, Rachmat Yasin, Ketua DPC PPP Kabupaten Bogor, Elly Rachmat Yasin, serta para anggota DPRD Kabupaten Bogor dari Partai Gerindra.
Dalam sambutannya, Rudy Susmanto mengucapkan terima kasih kepada para relawan yang telah meluangkan waktu untuk berjuang demi kemenangan Rudy Susmanto dan Jaro Ade. Ia menekankan pentingnya upaya bersama untuk memajukan Kabupaten Bogor.
“Terima kasih kepada teman-teman sekalian sudah meluangkan waktu untuk sama-sama berjuang. Bukan hanya untuk kemenangan Rudy Susmanto dan Jaro Ade, tapi untuk menjadikan Kabupaten Bogor lebih maju, istimewa, dan gemilang,” ujar Rudy.
Rudy, yang juga merupakan mantan Ajudan Presiden Prabowo Subianto, meminta kepada relawan Bramus untuk lebih maksimal dalam melakukan sosialisasi kepada masyarakat, terutama di Dapil 3 Kabupaten Bogor. Mengingat waktu yang tersisa hanya 30 hari lagi menuju pencoblosan pada 27 November, Rudy menekankan perlunya memaksimalkan pergerakan untuk meningkatkan partisipasi masyarakat.
“Saya berharap dengan sisa waktu yang hanya tinggal 30 hari lagi menuju pencoblosan, agar lebih dimaksimalkan lagi melakukan sosialisasi,” jelasnya.
Lebih lanjut, Rudy memaparkan bahwa Paslon Rudy Susmanto-Jaro Ade sudah memiliki program yang sesuai dengan keinginan masyarakat Kabupaten Bogor dan dapat direalisasikan.
“Program kami terukur dan terarah sesuai dengan kemampuan keuangan daerah dan keinginan masyarakat Kabupaten Bogor,” tuturnya.
Rachmat Yasin, sebagai Bupati dua periode sekaligus tokoh Kabupaten Bogor, meminta agar Relawan Bramus dapat memenangkan Paslon nomor urut 1 dengan target 90 persen di Dapil 3.
“Paslon Rudy Susmanto-Jaro Ade ini didukung oleh 17 Partai dan 50 Anggota DPRD. Harusnya kita tidak hanya mencapai 60 persen, tapi bisa mencapai 90 persen,” tegas Rachmat Yasin.
Menanggapi hal tersebut, Ketua Bramus, Taufik Rachmat, mengaku optimis dengan terbentuknya koordinator kecamatan (Korcam) dan koordinator desa se-Dapil 3. Ia menyatakan bahwa pergerakan untuk sosialisasi akan semakin gencar demi meraih kemenangan Rudy Susmanto-Jaro Ade di Pilkada 2024.
“Kami akan memberikan yang terbaik untuk kemenangan Rudy Susmanto di Pilkada 2024. Target kemenangan 90 persen akan kami kejar. Apalagi, Presiden dan Bupatinya dari Partai Gerindra, maka akan menjadikan Kabupaten Bogor lebih istimewa,” tutup Taufik.
Tags: Jaro Ade, Rachmat Yasin, Rudy Susmanto
-
Kapolri Pimpin Sertijab Sejumlah Pejabat Polri, dan Para Kapolda
-
Wakil Ketua MPR Dukung Ketahanan Pangan Prabowo Melalui Bazar Pangan Murah
-
Kerjasama Kolaborasi Tri Dharma Perguruan Tinggi antara DPP FKD Indonesia dan Universitas Bhakti Kencana Bandung
-
75 Dokter Muda Unhan Pendidikan di RSUD Kota Bogor