BPJAMSOSTEK Jakarta Rawamangun Berbagi Makanan Iftar untuk Wujdkan Employee Volunteering

Rawamangun, Pelitabaru.com

Badan Penyelenggaran Jaminan Sosial Ketenagakerjaan (BPJAMSOSTEK) Kantor Cabang Jakarta Rawamangun turut mengisi Bulan suci Ramadhan 1444 H menggelar Employee Volunteering berbagi takjil gratis yang merupakan program tahunan BPJAMSOSTEK untuk kegiatan sosial yang melibatkan seluruh karyawan.

Bertema “BPJAMSOSTEK Bagi-bagi Takjil”, employee volunteering ini dilakukan di depan kantor Cabang BPJS Ketenagakerjaan Jakarta Rawamangun. Takjil tersebut dibagikan langsung oleh Deni Suwardani selaku Kepala Kantor Cabang BPJS Ketenagakerjaan Jakarta Rawamangun.

Sebanyak 100 paket takjil gratis yang dibagikan kepada para pengendara maupun pejalan kaki yang melintas di depan kantor cabang Jakarta Rawamangun.

Deni Suwardani mengatakan, Employee Volunteering seperti ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan setiap tahun dengan pendanaan secara swadaya atau bersumber dari kantong pribadi karyawan.

Deni Menambahkan takjil yang kami serahkan ini sebagai wujud kepedulian dan inisiatif dari karyawan dan karyawati BPJAMSOSTEK Jakarta Rawamangun dengan menyisihkan sedikit rezeki yang mereka dapatkan, agar kegiatan seperti ini masyarakat sekitar dapat merasakan kehadiran dan bisa mengenal lebih dekat BPJS Ketenagakerjaan.

Menurut Deni, kegiatan “BPJAMSOSTEK Bagi-bagi Takjil”  ini selain mempunyai nilai ibadah juga dapat menumbuhkan jiwa social dan jiwa kedermawanan kita sebagai insan BPJS Ketenagakerjaan serta dapat mempererat tali silaturahmi antara insan BPJS Ketenagakerjaan dengan masyarakat sekitar pada umumnya dan kepada para peserta BPJS Ketenagakerjaan pada khususnya.

“Mudah-mudahan menu takjil yang berisi minuman siap saji, roti dan aneka kue lainnya ini dapat membawa keberkahan buat kita semua terutama bagi institusi BPJS Ketenagakerjaan agar terus dapat memberikan pelayanan terbaik dan dapat menyejahterakan seluruh pekerja dan keluarganya,” ungkap Deni.

Rudi salah satu penerima takjil yang kebetulan sedang melintas mengatakan sangat berterima kasih kepada BPJS Ketenagakerjaan Kantor Cabang Jakarta Rawamangun yang penuh semangat membagikan takjil bagi para pengguna jalan.

Baca Juga :  Inpres Terbit, 34 Ribu Pendamping Desa Terdaftar Program Jamsostek

“Kebetulan perjalanan saya masih jauh, jadi pas adzan magrib bisa berhenti sejenak dipinggir jalan sambil memanfaatkan takjil ini untuk berbuka puasa,” ucap Rudi. (adi)

Tags: , ,